5 Tips Agar Konsisten Menulis

Tulisan ini ditujukan untuk kamu yang kesulitan untuk menulis secara konsisten. Mudah terganggu dengan aktivitas lainnya. 


Ada beberapa tips yang bisa digunakan untuk menulis secara konsisten. Antara lain:


  • Memahami Pentingnya Menulis Konsisten

  • Milikilah Kemampuan Memotivasi Diri Sendiri 

  • Milikilah Jadwal Tetap Menulis 

  • Milikilah Trik untuk Mengatasi Blok Menulis 

  • Milikilah Kepercayaan Diri untuk Menulis 


Berikut penjelasannya. 


Memahami Pentingnya Menulis Konsisten  


Perubahan positif secara alami bisa terjadi jika kita mulai memahami pentingnya hal yang perlu dilakukan itu. Dengan memahami pentingnya menulis secara konsisten secara alami akan memunculkan dalam diri sendiri untuk mau mulai menulis secara konsisten. 


Lalu apa pentingnya menulis konsisten? Memang tidak penting bagi yang profesinya tidak berhubungan dengan tulis menulis. Namun bagi yang ingin menjadi penulis akan menjadi hal penting yang tidak bisa dihindarkan.


JIka tidak menulis secara konsisten, maka tulisan bisa tidak pernah selesai. Keterampilan menulis juga bisa menurun. 


Menulis adalah keterampilan. Perlu dilatih secara terus menerus. Menulis secara konsisten itulah latihannya.  


Milikilah Kemampuan Memotivasi Diri Sendiri 


Motivasi perlu dari dalam sendiri. Bukan dari pihak luar yang tidak mengerti latar belakang seseorang. 


Adalah wajar, adakalanya motivasi untuk menulis naik turun. Ketika turun, ini perlu diatasi. Yaitu dengan memotivasi diri sendiri. 


Caranya bagaimana? Salah satu tipsnya adalah mulai dengan makan-makan yang bergizi. Terutama yang mengandung protein. 


Selain itu bayangkanlah untung ruginya jika tidak menulis. Dengan membayangkan hal ekstrim tentang kerugian tidak menulis, secara otomatis muncul insting untuk memulai menulis. 


Pada dasarnya manusia menghindari hal yang membuat tidak nyaman. Kerugian karena tidak menulis adalah hal yang tidak nyaman yang perlu dihindari.   


Milikilah Jadwal Tetap Menulis 


Jadwal tetap menulis ini untuk membentuk kebiasaan. Jika kebiasaan menulis sudah terbentuk, maka menulis menjadi lebih mudah lagi. 


Jadwal tetap menulis ini tidak harus pada jam tertentu. Bisa jadi menggunakan menulis sebagai ritual sebelum atau melakukan sesuatu. 


Misalnya saja: setiap membuka laptop aktivitas pertama yang dilakukan adalah menulis, setelah bangun tidur saat memeriksa hp yang dilakukan adalah menulis, saat menonton televisi ketika iklan bisa diisi dengan aktivitas menulis dan lain sebagainya. 


Buatlah jadwal sendiri yang sesuai dengan situasi dan kondisi dirimu. 


Milikilah Trik untuk Mengatasi Blok Menulis  


Hambatan atau blok menulis sering terjadi ketika proses menulis. Yaitu keadaan dimana tidak tahu mau menulis apa. Jika tidak segera diatasi, maka bisa menghentikan proses menulis. 


Mengatasi blok menulis ini perlu diatasi oleh seorang penulis sendiri. Karena yang menjalani adalah penulisnya sendiri. 


Apa trik yang bisa dilakukan? Salah satunya adalah dengan menanyakan ke diri sendiri apa tujuan sebenarnya dengan menulis apa yang sedang ditulis.  Mendalami maknanya, 


Dengan mengingat kembali tujuan menulis, sekiranya apa yang menjadi penghambat tulisan bisa diatasi. 


Milikilah Kepercayaan Diri untuk Menulis


Kepercayaan diri untuk menulis secara alami bisa didapat jika menulis apa yang telah dipahami. Tidak asal menulis atau sekedar ikut-ikutan. 


Apa tips yang bisa dilakukan? Milikilah kejelasan apa yang mau ditulis, siapa target pembacanya.


Semakin jelas apa yang mau ditulis, semakin percaya diri dalam menuliskannya. Tentu saja ini ditunjang oleh pengetahuan dari penulis itu sendiri. 


Jika masih belum ada kejelasan tentang topik apa yang mau ditulis, itu tandanya penulis perlu meningkatkan diri dengan belajar lagi. Carilah dan pelajari referensi terkait dengan topik yang sedang ditulis.     









 


Komentar

Postingan Populer