Latihan Menulis untuk Blogger Pemula

Artikel ini ditujukan bagi yang memulai ngeblog. Yang sudah berani membuat blog tapi belum atau jarang membuat postingan. Ini adalah kondisi yang sering dialami oleh banyak blogger. 

Ada pepatah 'practice make perfect'. Arti harafiahnya adalah latihan membuat sempurna. Maka dalam menulis postingan blog juga perlu dilatih. 

Berikut adalah beberapa latihan menulis yang bisa meningkatkan keterampilan menulis.

Latihan Merangkai Kata Menjadi Paragraf

Misal 3 kata menjadi satu paragraf. Tentukan 3 kata random. Buat masing-masing satu kata menjadi satu kalimat yang terangkai menjadi satu paragraf.

Conoh: panas . internet .bekerja. 

Maka bisa menjadi paragraf seperti berikut:

Kopi panas nikmat diminum pagi hari. Apalagi sambil mengakses internet. Sebuah rutinitas yang menyenangkan sebelum bekerja. 

Latihan Menentukan Target Pembaca

Semakin spesifik target pembaca, maka akan semakin mudah dalam membuat tulisan. Seolah-olah ditujukan bagi satu orang saja. Jika tidak tergartet, maka tulisan bisa melantur ke mana-mana. 

Target pembaca bisa ditulis secara eksplisit di awal artikel. Seperti pada artikel ini. Sehingga pembaca langsung mengerti untuk siapa artikel ini ditulis. 

Latihan Menulis dengan Pulpen dan Kertas

Ada kalanya menulis di atas kertas membuat ide seseorang lebih lancar mengalir. Latihan menulis di kertas juga bisa membantu syaraf motorik untuk bekerja. Latihan menulis di kertas juga lebih fleksibel. Tidak perlu membutuhkan gadget atau listrik. 

Hanya saja perlu diketik ulang jika ingin melakukan posting. Proses mengetik ulang ini bisa dijadikan untuk mengoreksi kesalahan yang terjadi. Sehingga secara otomatis artikel sudah diperiksa ulang sebelum diposting. 

Latihan Menulis dengan Timer

Luangkanlah waktu untuk menulis. Durasi sebentar saja. Lima sampai sepuluh menit sudah cukup untuk berlatih menulis. 

Caranya bisa menggunan timer. Gunakanlah aplikasi timer di ponsel. Lalu mulai menulis. Dengan demikian bisa diketahu berapa banyak yang ditulis dalam rentang waktu tersebut. Ini melatih kebiasaan menulis sesuai dengan wawktu yang diberikan. 

Latihan Menulis Artikel dengan Jumlah Kata Tertentu 

Berapa panjang artikel untuk posting di blog? Tidak ada aturan pastinya. Namun perlu ditentukan standar sendiri untuk panjang artikel blog. Ini bermanfaat untuk menjaga kualitas minimal artikel.

Latihlah menulis artikel kurang lebih 13 paragraf. Ini sekitar 300 kata. Jika artikel terlalu pendek, konsekuensinya adalah konten yang tidak berkualitas. 

Tulislah artikel langsung ke intinya. Karena kualitas artikel tidak hanya ditentukan oleh panjang artikel. Namun kekayaan informasi yang ada di dalamnya. Jika terlalu bertele-tele akan menurunkan kualitas artikel itu sendiri. 




Komentar

Postingan Populer